5 Hal penting jika susu SGM untuk Anak Kambing agar tetap aman

Susu SGM untuk anak kambing~cara budidaya








Induk kambing mati, tidak mau menyusui atau induk kambing tidak menghasilkan susu adalah salah satu masalah dalam beternak kambing. Karena anak kambing adalah aset yang sangat berharga maka tetap harus dirawat dengan baik. Lantas apakah yang terlintas dipikiran pertama? Menyiapkan susu pengganti? Susu apa? Milk replacer? Atau mungkin salah satu yang terpikir adalah susu formula seperti bebelac, frisian flag, atau susu SGM untuk anak kambing.




Beberapa hal penting mengenai susu pengganti untuk anak kambing sudah pernah dijelaskan di halaman ini: Susu pengganti untuk anak kambing baru lahir. Sebenarnya bisa menggunakan Bagaimana jika menggunakan susu bubuk tetapi bukan calf milk replacer (CMR)?




Tulisan ini bagian dari: 26 (A-Z) Panduan Cara Beternak Kambiing untuk Pemula
Amankah menggunakan susu formula manusia untuk anak kambing? Jawabannya: Sebaiknya pertimbangkan ulang. Gunakan, jika itu satu satunya jalan. Jangan gunakan, jika masih ada susu dari induk lain.

Susu SGM untuk anak kambing

Jika anda berpikir untuk menggunakan susu formula atau susu bubuk frisian flag, bebelac, sgm untuk anak kambing maka pertimbangkan ulang. Susu tersebut disusun untuk memenuhi kandungan gizi manusia, bukan untuk ternak. Memang asalnya adalah dari susu sapi, tetapi kandungan nutriennya tentu saja tidak pas untuk anak kambing. Namun jika memang tetap memaksakan diri menggunakan susu formula untuk anak kambing, perhatikan beberapa hal berikut.

Baca juga: Cara merawat Anak Kambing yang ditinggal Mati induknya

1. Pastikan Susu formula dalam keadaan baik

Jika memang ingin menggunakan susu formula seperti susu SGM untuk anak kambing, maka pastikan susu masih dalam keadaan baik. Jika anda mencari di google maka akan banyak yang menjual susu formula expired untuk ternak.

Jika memang ingin memberikan susu terbaik untuk kambing kesayangan sebaiknya berikan yang belum expired. Tetapi jika adanya yang sudah expired, periksa kembali apakah terdapat jamur pada susu. Pastikan susu masih berbentuk bubuk normal dan tidak menggumpal.

Anak kambing sangat sensitif terhadap bakteri karena dapat menyebabkan diare. Anak kambing yang diare tentu akan sulit diobati apalagi tanpa susu langsung dari induk.

2. Tambahkan sumber lemak

Ketika membuat susu pengganti untuk anak kambing baru lahir, jangan hanya memberikan susu sgm untuk anak kambing begitu saja. Anda perlu menambahkan beberapa bahan lain. Susu formula merek apapun memiliki kandungan lemak yang tidak terlalu tinggi, sedangkan anak kambing membutuhkan lemak 20 hingga 30 % dalam susu.

Oleh karena itu, anda perlu menambahkan sumber lemak ke dalam susu pengganti. Sumber lemak yang sering digunakan adalah minyak ikan karena mengandung lemak dan protein yang bagus untuk ternak.

3. Tambahkan sumber protein dan vitamin

Selain lemak, anak kambing juga membutuhkan sumber protein. Susu formula biasanya memiliki protein 7-10%, karena menyesuaikan kebutuhan manusia. Namun anak kambing membutuhkan protein yang lebih tinggi.

Sumber protein sekaligus lemak yang baik untuk anak kambing adalah bersumber dari telur. Telur memiliki kandungn protein dan lemak yang cukup tinggi.




Perpaduan antara telur dan minyak ikan adalah perpaduan yang baik karena bersumber dari laut dan dari ternak darat. Dimana keduanya memiliki kelengkapan asam lemak dan asam amino yang berbeda dan saling melengkapi.

Anda bisa menambahkan premik sebagai pelengkap. Premik merupakan sumber vitamin yang dikhususkan untuk ternak.

4. Usahakan ditambah kolostrum atau susu segar

Jika anak kambing memang ditinggal induknya sejak lahir, sebaiknya jangan langsung memberikan susu formula sgm untuk anak kambing. Usahakan terlebih dahulu untuk mencari kolostrum dari induk yang lain. Baru setelah itu diberi pengganti dengan campuran susu sgm untuk anak kambing.

Termasuk jika sudah lebih dari lima hari, pembuatan susu pengganti untuk anak kambing sebaiknya ditambah dengan susu segar. Susu segar bisa berasal dari susu sapi maupun susu kambing. Hal ini karena susu segar masih mengandung nutrien yang lengkap untuk anak kambing.

5. Jangan terlalu banyak membuat susu pengganti

Anak kambing bisa diberi minum sesering mungkin dalam sehari. Pemberiannya tidak perlu terlalu banyak karena dapat menyebabkan diare. Nah jika anda membuat campuran susu pengganti, jangan membuat terlalu banyak.

Sebaiknya susu pengganti untuk anak kambing ini dibuat ketika akan diberikan saja. Susu pengganti sangat mudah digunakan sebagai tempat tinggal bakteri. Susu yang sudah dibuat bisa mudah basi dalam satu hingga dua jam saja terutama bila tidak disimpan dengan baik.

Nah itu tadi 5 hal yang perlu diperhatikan jika anda terpikir akan menggunakan susu sgm untuk anak kambing baru lahir. Susu pengganti untuk anak kambing baru lahir sangat dibutuhkan, mengingat satu satunya sumber makanan anak kambing adalah susu. Oleh karena itu, berikan susu pengganti terbaik agar anak kambing bisa tumbuh sehat dan dapat memberikan yang terbaik juga bagi anda.



Komentar

  1. AJO_QQ poker
    kami dari agen poker terpercaya dan terbaik di tahun ini
    Deposit dan Withdraw hanya 15.000 anda sudah dapat bermain
    di sini kami menyediakan 8 permainan dalam 1 aplikasi
    - play aduQ
    - bandar poker
    - play bandarQ
    - capsa sunsun
    - play domino
    - play poker
    - sakong
    -bandar 66 (new game )
    Dapatkan Berbagai Bonus Menarik..!!
    PROMO MENARIK
    di sini tempat nya Player Vs Player ( 100% No Robot) Anda Menang berapapun Kami
    Bayar tanpa Maksimal Withdraw dan Tidak ada batas maksimal
    withdraw dalam 1 hari.Bisa bermain di Android dan IOS,Sistem pembagian Kartu
    menggunakan teknologi yang mutakhir dengan sistem Random
    Permanent (acak) |
    Whatshapp : +855969190856

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Penting! Cara Merawat Anak Kambing Yang Ditinggal Mati Induknya

5 Penyebab dan Cara Mengatasi Induk Kambing tidak Mau Menyusui Anaknya

Panduan Lengkap Cara Menanam Cabe Rawit Dalam Pot dan Polybag